Diskon 5%

Min Belanja Rp 200,000. Excl. NutriSari

Diskon Rp 15,000

Khusus pelanggan baru. Min Belanja 100,000. Excl. NutriSari

Keranjang Anda

keranjang Anda kosong

PENTINGNYA AKTIF DAN BERNUTRISI SAAT BULAN RAMADAN

PENTINGNYA AKTIF DAN BERNUTRISI SAAT BULAN RAMADAN

Ramadan telah tiba! Bulan suci penuh berkah dan kesempatan untuk memperkuat iman. Di saat yang sama, perubahan pola hidup pasti terjadi saat kita menjalani ibadah puasa. Bagaimana dengan remaja yang sedang dalam puncak masa pertumbuhan? Tentunya tidak boleh sampai abai! Selama bulan puasa, para remaja juga perlu memperhatikan kesehatan dan pertumbuhan fisiknya sambil memperkuat pertumbuhan spiritualnya.

 

Masa remaja merupakan momen yang penting untuk tumbuh kembang seorang anak. Kebutuhan gizi harus seimbang dan tepat untuk megoptimalkan pertumbuhan fisiknya. Kekurangan zat gizi dapat memperlambat pertumbuhan tulang dan otot. Oleh karena itu, konsumsi makanan seimbang antara karbohidrat, lemak, protein, vitamin dan mineral perlu dicukupi. Selama bulan puasa, jendela waktu makan akan lebih singkat sehingga perlu pengaturan makan yang lebih matang agar seluruh kebutuhan gizi harian terpenuhi. Berikut beberapa tips yang bisa dicoba.

 

Saat sahur

  1. Minum cukup air dan konsumsi makanan yang tinggi kandungan airnya seperti sayur dan buah.
  2. Untuk pilihan karbohidrat, pilih jenis karboihdrat kompleks dan yang memiliki kandungan serat tinggi supaya kenyang lebih lama dan tenaga untuk beraktivitas tidak cepat habis. Contohnya nasi merah.
  3. Pilih jenis-jenis lemak baik seperti alpukat, kacang-kacangan, ikan.
  4.  Hindari menu makanan tinggi gula, garam, dan lemak termasuk makanan yang di-deep fry
  5. Bisa melengkapi sahur dengan susu yang kaya akan protein, vitamin D dan kalsium.

 

Saat berbuka

  1. Berbuka dengan kurma dengan segelas susu bisa menjadi pilihan yang sehat. Kemudian baru dilanjutkan dengan makanan utama.
  2. Makan dengan perlahan supaya perut bisa mencerna dengan baik.
  3. Cukupi kebutuhan air selasa masa berbuka.
  4. Snacking bisa menjadi opsi untuk memenuhi kebutuhan gizi. Bisa dilakukan setelah berbuka dan sebelum tidur. Buah dan kacang-kacangan bisa menjadi opsi sehat. Susu juga bisa menjadi pilihan snacking malam yang sehat. Bingung memilih susu dengan kandungan gizi yang tepat? HiLo Teen, susu yang paling tinggi kalsium untuk remaja tinggi dan kuat!

 

Selain nutrisi, bergerak aktif juga penting untuk mendukung tumbuh kembang remaja. Memang selama bulan puasa, intensitas berolahraga juga perlu diturunkan untuk mendukung puasa. Beriktu beberapa tips untuk terus bergerak aktif.

  1. Waktu berolahraga. Kamu bisa melakukan olahraga di beberapa titik waktu seperti satu jam setelah berbuka, malam hari bagi kamu para night owl atau sebelum sahur bagi kamu para early bird. Lakukan olahraga selama 30 – 45 menit dan jangan lupa untuk minum cukup air.
  2. Intensitas olahraga. Selama bulan puasa, batasi intensitas olahraga maksimal di moderat supaya tidak mengganggu puasa kamu.
  3. Jenis olahraga. Baik olahraga aerobik maupun latihan beban bisa tetap kamu lakukan selama bulan puasa. Hanya saja dipilih olahraga yang tidak terlalu berat. Olahraga seperti jalan, bersepeda, jogging ringan, gym, kalistenik bisa kamu lakukan.

Siapa bilang saat bulan puasa pertumbuhan terhambat? Dengan memenuhi asupan gizi yang seimbang dan olahraga yang tepat, pertumbuhan fisik akan tetap optimal!

 

 

Ref:

https://www.lakeheadu.ca/students/wellness-recreation/student-health-and-wellness/wellu/2020/node/69563

 

Sebelumnya
Kembali ke Nutriblog

1